Murung Raya, Aspirasi Borneo.com – Pelantikan pengurus PGRI Ranting Hapakat berjalan lancar di Aula SMPN 4 Satap Murung. Dalam sambutannya, Ketua Cabang PGRI Murung, Ahmad Firdaus, menekankan bahwa organisasi profesi guru tidak boleh berjalan sendiri, tetapi harus membangun ekosistem pendidikan yang saling mendukung.
“Kolaborasi adalah nafas PGRI. Tanpa kolaborasi, organisasi ini hanya menjadi formalitas. Dengan sinergi dan kebersamaan, kita bisa memberi dampak besar bagi guru dan peserta didik,” ujarnya.
Acara ini juga disertai sesi diskusi singkat antar guru dari tiga lembaga pendidikan. (Mir)